Awal Berdirinya Band ~ SHE merupakan band yang berasal dari kota Bandung dan berdiri pada 22 Februari tahun 2000 dan semua personelnya adalah kaum perempuan. Berdirinya band ini berawal dari Dino Naturandang yang mengumpulkan para personel band ini dimulai dari pertemuan mereka di salah satu studio musik di kota Bandung. Setelah pertemuan itu selesai terbentuk band SHE yang diambil dari singkatan Sound and Harmony Eclectic.
Awalnya band ini mempunyai vokalis bernama Arina, tetapi ia memutuskan keluar dan setelah itu ia bergabung atau membentuk band Mocca di tahun 2002. Sepeninggal Arina, Melly Herlina atau biasa disapa Melly masuk menggantikannya. Tetapi di tahun 2014, Melly juga keluar dari band SHE dan memutuskan bersolo karir. Sebelum Melly keluar, kedua personel band ini juga memutuskan keluar yaitu Riry (gitaris akustik) dan Achi ditahun 2012 dan 2013.
Album perdana band SHE keluar pada awal Januari 2005 yang berisikan 11 lagu, album ini berjudul “Tentang Aku, Kamu dan Dia” dan lagu hitsnya berjudul sama dengan albumnya. Lalu menyusul album kedua mereka yang berjudul “Tersenyum Lagi” dengan lagu hits di dalamnya berjudul “Slow Down Baby”. Album kedua mereka dirilis pada 4 Mei 2007.
“Tak Sekedar Kembali” merupakan judul album ketiga mereka yang dirilis ditahun 2009 dibawah label Sony Music Indonesia. Di album ketiga ini mereka tidak bekerja sama lagi dengan label Sony BMG Indonesia yang telah mendukung kedua album SHE sebelumnya. Lagu Jomblowati merupakan lagu hits di album ketiga ini.
Album “SHE Is The Best” merupakan album terakhir dari SHE yang dirilis sejauh ini. Album keempat mereka dirilis pada Juli 2013 setelah band ini ditinggal kelima personel mereka. Di album ini mereka kembali bekerja sama dengan pihak label Sony BMG Indonesia.
Pada 4 Maret 2015 Band SHE merilis single terbaru dengan judul “Don’t Give Up” dan sekaligus memperkenalkan vokalis baru mereka bernama Daeztyne yang berhasil terpilih menjadi vokalis SHE setelah melakukan audisi. Sampai sekarang band SHE beranggotakan 5 orang perempuan yakni Daeztyne (vokalis), Qoqo (gitaris), Arnie (bass), Yayo (keyboard) dan Adisty (drummer).
Album SHE “Tentang Aku, Kamu dan Dia”
- Tiada Lagi
- Tentang, Aku, Kamu & Dia
- Dia
- Lelah
- Menari
- Il-Fil
- Tentang Hari Ini
- Kupercaya
- N'tah Kenapa
- Hanya Untuk Sesaat
- Jingga
Album SHE “Tersenyum Lagi”
- Slow Down Baby
- Selingkuh Sekali Saja
- Abrakadabra
- Temani Aku
- Mencoba Mencintaimu
- Mana Tahan
- Please Tinggalkan Aku
- Jatuh
- Aku Tersenyum lagi
- Tercipta Untukmu
Album SHE “Tak Sekedar Kembali”
- Dijemput Pacar
- Aku Putus Cinta Lagi
- Jomblowati
- Apalah Arti Cinta
- Bukan Untuk Sembarang Hati
- Cinta Bukan Sahabatku
- Jangan Salahkan Aku
- Tak Terganti
- Ku Ingin Sendiri
- Stop
Album SHE “SHE Is The Best”
- Gadgets
- Selingkuh Sekali Saja
- Katakan
- Bukan Untuk Sembarang Hati
- Cepat Katakan
- Andai
- Apalah Arti Cinta
- Slow Down Baby
- Mencoba Mencintaimu
- Plin Plan
- Sholat
- Jomblowati
- Takkan Ada Lagi Patah Hati (Ost. Aku atau Dia)
- Tiada Lagi
- Paman Datang (Ost. Ambilkan Bulan)
Lirik Lagu SHE – Jomblowati
Sampai kapan ku harus,
Menunggumu di sini,
Selalu di sini,
Lama jadi jomblowati,
Ditinggalmu oh kasih,
Sendiri,
Pusing..Pusing..
Stop thinking about you boy,
Get stop thinking about you boy,
Karna kamulah jantung hatiku,
Simpan semua cintaku,
Sayang ini untukmu,
Tapi kamu tak ada di sampingku,
I miss you so..
Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/SHE_Band
Menunggumu di sini,
Selalu di sini,
Lama jadi jomblowati,
Ditinggalmu oh kasih,
Sendiri,
Pusing..Pusing..
Stop thinking about you boy,
Get stop thinking about you boy,
Karna kamulah jantung hatiku,
Simpan semua cintaku,
Sayang ini untukmu,
Tapi kamu tak ada di sampingku,
I miss you so..
Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/SHE_Band
loading...
0 Response to "Awal Berdirinya Band SHE"
Post a Comment